Rambut putih? Malu? Wow, udah nggak
jaman Ladies. Sekarang memang banyak Ladies yang sudah memasuki usia
setengah abad atau bahkan menjelang setengah abad dengan uban di
rambutnya. Tapi kadang juga ada lho kita lihat ladies yang masih memakai
seragam SMA aja udah punya uban di rambutnya.
Walaupun begitu, nggak usah takut dan
malu ya Ladies. Walaupun rambut ber-uban kita bisa tetap cantik kok.
Lain halnya jika Ladies memiliki keinginan untuk menghilangkan warna
putih itu dengan cat rambut ya. Hal tersebut sih sah-sah saja, namun
berkaitan dengan posting kali ini admin akan bagi-bagi info mengenai
bagaimana caranya supaya ladies yang memiliki uban alias rambut putih di
rambut ladies dapat tetap tampil trendi, cantik, bahkan lebih menarik
dibandingkan dengan pemilik rambut hitam lainnya.
Sebelum kita masuk kepada bagaimana tips
agar tetap cantik walaupun dengan uban, ada baiknya kita mengetahui apa
saja penyebab rambut bisa beruban:
Penyebab Rambut Beruban
1. Genetik
Gen yang diwariskan adalah salah satu
penyebab rambut itu ubanan. Inilah yang juga jadi jawaban atas
pertanyaan kita kalau melihat ladies yang masih duduk di bangku SMA kok
sudah ubanan. Kalau ingin tahu silahkan lihat sejarah keluarga ladies
sebelumnya, tentunya ada pastinya diantara keluarga ladies yang dulunya
juga memiliki kondisi yang sama dengan ladies yaitu mudah ubanan di usia
muda bahkan pada usia muda uban dapat tumbuh dengan lebih cepat. Hal
tersebut bergantung pada sifat gen dan pengaruh hormon pada gen tersebut
2. Usia
Kalau faktor yang satu ini nggak dapat
dipungkiri memang benar ya. Karena semua orang di dunia ini mayoritas
mendapatkan uban dikarenakan faktor ini. Seiring berjalannya waktu
hormon rambut akan mengalami penurunan kualitas dan dampak yang
mendasarinya diantaranya adalah hadirnya si rambut-rambut putih alias
uban tersebut.
3. Merokok
Nah, ini nih ladies gaya hidup yang
menurut admin sangat tidak sehat. Selain akan berbahaya bagi tubuh
ladies di dalam, juga akan mempengaruhi kualitas penampilan ladies di
luar (selain juga dapat merugikan orang lain tentunya ya karena
racun-racun yang disebarkan melalui rokoknya ladies
) Salah satu dampak buruk dari hobi merokok ini adalah mudahnya uban
akan timbul pada rambut dan dalam waktu yang cepat. Sudah bukan rahasia
lagi kan kalau zat-zat beracun alias zat aditif yang terdapat dalam
rokok bisa menurunkan kualitas kesehatan sel dalam tubuh. Nah menurunnya
kualitas sel tubuh tadi itu yang menurunkan fungsi kesehatan rambut,
sehingga menimbulkan uban secara cepat dan banyak. So, mulai dikurangi
dan dihindari ya ladies gaya hidup seperti ini
4. Stres
Penyakit merupakan salah satu faktor
yang berpotensi menumbuhkan uban pada rambut. Baik itu penyakit fisik
juga dengan ini nih ladies, penyakit psikis yang dinamakan stres. Oleh
karena itu mulailah gaya hidup sehat yaitu rajin berolahraga dan
berpikir positif agar bisa menghindarkan diri dari stres
Adapun cara-cara yang bisa dilakukan agar ladies tetap cantik dan stylist dengan rambut putihnya antara lain:
Tips Agar Tetap Cantik Dengan Rambut Beruban
1. Potong pendek dan beri gaya modis pada rambut
Dengan memotong pendek rambut, maka
ladies akan terlihat lebih fresh walaupun dengan rambut putih. malah
terlihat menarik dan dewasa tapi tetap modis dan aktif dari kesan yang
terlihat
2. Jangan terlalu banyak menggunakan aksesoris di rambut
Warna putih sudah merupakan warna yang
terang. Jadi dengan menambahkan banyak aksesoris jadinya malah akan
“too-much” dan kurang sesuai di rambut ladies yang ber0uban. Biarkan
saja polos tanpa aksesoris
3. Gunakan anting
Anting akan membantu rambut putih modis
kamu terlihat lebih mentereng, hidup, dan wuah. Kamu juga akan terlihat
lebih cantik dan menarik.
cr: pengencantik.com/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar